- Perkuat Sinergi Kawasan Selatan Sulsel, Bupati Selayar Terima Kunjungan Bupati Bantaeng
- Diskominfo-SP Selayar Dampingi Pemdes Bontolempangan Perkuat Literasi dan Sistem Informasi Digital
- Sambut 2026, Bupati Natsir Ali Ajak Muhasabah Lewat Dzikir dan Doa Bersama
- Cuci Darah Tak Lagi Harus ke Luar Daerah, Bupati Natsir Ali Hadirkan Alkes Hemodialisis di RSUD KH. Khayyung
- BAZNAS Selayar Serahkan Dana Iuran BPJS Ketenagakerjaan Kepada Bupati untuk Imam dan Marbot Masjid
- Kadis Kominfo Dwiyanti Musrifah Ucapkan Selamat Atas Penerimaan SK 4.545 PPPK Paruh Waktu
- Terima SK PPPK Paruh Waktu Diusia 52 Tahun, Syamsuddin Ungkap Rasa Syukur dan Harapan
- 4.545 PPPK Paruh Waktu Terima SK, Bupati Selayar Tekankan Nilai Pengabdian
- Bupati Kepulauan Selayar Lantik Pengurus FKUB Periode 2025–2030, Perkuat Sinergi Lintas Sektoral Jaga Kerukunan
- Paripurna DPRD Selayar Bahas Pendapat Akhir Bupati Terkait Ranperda
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sosialisasi PIP, Ini Tujuannya

SELAYAR - Sosialisasi Program Indonesia Pintar (PIP) tingkat Kabupaten Kepulauan Selayar dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kabudayaan, Drs. Mustakim. KR, MM.Pd., bertempat di Aula Pertemuan Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Selayar Jalan Fatamawati No.3 Benteng, Jumat (13/09/2019).
Acara tersebut dihadiri oleh Pimpinan Cabang BRI Benteng, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Tauhid, S.E., serta para kepala sekolah jenjang SD dan SMP se-Kabupaten Kepulauan Selayar.
Sosialisasi PIP digelar dalam rangka meningkatkan pengelolaan dana bantuan PIP agar tepat sasaran dan sesuai dengan dengan pemanfaatannya berdasarkan peraturan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor : 1881/D/BP/2019 tentang Petunjuk Pelaksanaan Program Indonesia Pintar Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah Tahun 2019.
Drs. Mustakim. KR, MM.Pd mengatakan bahwa Program Indonesia Pintar (PIP) merupakan beasiswa yang diberikan kepada para siswa yang tidak mampu atau yang tergolong kategori miskin baik yang menempuh pendidikan di Sekolah formal maupun nonformal.
Baca Lainnya :
- Pengumuman Seleksi Penerimaan Guru Kontrak khusus Pendidikan Al-Quran Tahun 20170
- Pengintegrasian Inovasi Daerah, Bappelitbangda Gelar Seminar Penyusunan SIDa0
- Wabup Kepulauan Selayar Hadiri Gelar Pengawasan Daerah dan Konfrensi AAIPI Wilayah Sulsel0
- Muscab, Pertegas Eksistensi LVRI Selayar Sebagai Organisasi Keluarga Pejuang 0
- Ini Defile Kabupaten Kepulauan Selayar pada Pembukaan STQH XXXI Sulsel 0
"Program Indonesia Pintar (PIP) merupakan program prioritas pemerintan pusat yang diprogramkan dalam pemerintahan Presiden Jokowi-JK periode 2014-2019 yang diberikan kepada siswa miskin," ujar Mustakim.
Lebih lanjut Mustakim mengatakan bahwa pihak sekolah dalam hal ini kepala sekolah harus memberikan data yang akurat sehingga penerima manfaat Program Indonesia Pintar (PIP) tepat sasaran.
Mengakhiri sambutannya Mustakim mengharapkan kepada para kepala sekolah agar dapat mengikuti sosialisasi PIP dan memegang teguh amanah dalam jabatannya sebagai kepala sekolah sehingga terhindar dari jeratan hukum.
"Saya mengharapkan kepada para kepala sekolah agar apa yang menjadi harapan pemerintah supaya dijalankan dengan baik sehingga program PIP ini tepat sasaran dan tidak ada satu pun siswa penerima ganda dana PIP," tutup Mustakim. (Y)










.jpeg)