- Tim Regu Sepak Takraw Kepulauan Selayar Raih Juara Umum Pra Porprov Wilayah I Sulawesi Selatan
- Asisten Pemerintahan Selayar Buka Turnamen Dandim Cup 2025, Tumbuhkan Semangat Sportivitas
- Kolaborasi BAZNAS dan Dinsos Selayar Bantu Pemulihan Warga Terlantar
- Bupati Selayar Natsir Ali Terima Brevet Kehormatan Hiperbarik TNI AL
- Bupati Selayar Natsit Ali Terima Brevet Kehormatan Hiperbarik TNI AL
- Wabup Selayar Muhtar, M.M. Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Pasimasunggu dan Pasimasunggu Timur
- Yanti Rahmawati Ukir Sejarah Baru, Bawa PKK Selayar Raih Juara Umum di Jambore dan HKG PKK ke-53 Sulsel di Bone
- Mengabdi 23 Tahun, Baho Daeng raih Penghargaan dan Pin Emas PKK Sulsel
- Selayar Zero Narkoba, Bupati Natsir Ali Minta BNNP Hadirkan BNNK di Wilayahnya
- Malam Ramah Tamah HKG PKK ke-53 di Bone, TP PKK Selayar Raih Bonus Jutaan Rupiah dan Dua Sepeda Listrik
TP. PKK Selayar Gelar Pelatihan Penyusunan Laporan Tahunan

KEPULAUAN SELAYAR - TP PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Sabtu (31/10/2020) melaksanakan pelatihan penyusunan laporan tahunan PKK di Sekretariat TP PKK. Pelatihan ini dijadwalkan berlangsung hingga 4 November mendatang.
Giat tersebut dibuka oleh Wakil Ketua III TP.PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj.Nuryani Patta Unjung, diikuti oleh peserta yang terdiri dari para Ketua TP PKK Kecamatan, Kelurahan dan Desa, masing-masing bersama anggota.
Pelatihan tersebut menghadirkan sejumlah pemateri diantaranya, Wakil Sekretaris I TP.PKK Hj. Andi Ros Irma Jalaluddin, Isnawati Ansar, Andi Mulyanti Rahman, Arniati Mursalim, Hj. Base Salma Muhammading, Hj. Emmy Opu Odding, H. Nasruddin, Hj. Maryam Mustakim, Hj. Saenab Sudiro, Rosmiati Adam, Rahmatyani Jamarong, Justina Amran, Marlina Jaelani, Marhuma Massaile, Finriyani Arifin, Hj. Samsia Basok Lewa, Hj. Nurhasni Salahuddin, Hj. Hastati Hasdar, Hj. Asmawati Makkawaru, Wirawati Arsyad, serta Hj. Hasniah Nurhaliq.
Baca Lainnya :
- TP PKK dan DWP Kepulauan Selayar Anjangsana HUT ke-75 RI Tahun 20200
- PKK Peduli Selayar Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran di Palemba Timur0
- Ketua TP PKK Selayar Berikan Santunan Kepada Korban Kebakaran di Bonea0
- TP. PKK Selayar Beri Pembekalan Terhadap Istri Camat, Kades dan Lurah0
- Tim SMEP TP PKK Sulsel Kunjungi Selayar, Ini Agendanya 0
Wakil Ketua III TP.PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Nuryani Patta Unjung dalam sambutannya mengharapkan agar para peserta dapat mengikuti pelatihan penyusunan laporan tahunan ini dengan baik, dan menitip harapan besar agar tidak ada lagi kesalahan dalam penyusunan laporan.
"Apa yang diterima dan didapatkan dalam pelatihan ini dapat ditindaklanjuti setelah kembali ke tempat masing-masing. Dengan adanya pelatihan ini maka seluruh permasalahan dalam penyusunan laporan tahunan PKK dapat disusun secara baik dan benar serta penyampaiannya secara berjenjang dapat tepat waktu," kata Hj. Nuryani Patta Unjung.
Sedangkan Wakil Sekretaris I TP.PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Andi Ros Irma Jalaluddin menyampaikan bahwa tujuan pelatihan adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan pengurus PKK Kecamatan, desa dan kelurahan dalam menyusun laporan tahunan PKK, sehingga Laporan Tahunan PKK di setiap jenjang dapat memenuhi ketentuan sebagaimana Hasil Rakernas VIII PKK Tahun 2015. (Humas/Im)
