- Bupati Natsir Ali Jemput Wakajati Sulsel dan Kapolres Baru di Pelabuhan Pamatata
- Genjot Diplomasi Ekonomi, Bupati Natsir Ali Incar Investor Timur Tengah
- Kepala Samsat Selayar Nur Kamal Tekankan Urgensi PKB dan BBNKB Saat Tampil sebagai Narasumber Sosialisasi Pajak Daerah
- Laboratorium Lingkungan Hidup Jadi Perhatian Bupati Natsir Ali, Evaluasi Sarana dan Aparatur
- Bupati Natsir Ali Tekankan Peran Kolektif Desa dan Kecamatan dalam Optimalisasi PBB-P2
- Wabup Muhtar Tinjau Lokasi Longsor di Desa Kohala, Instruksikan Penanganan Segera
- Inspektur Utama BPS RI dan Bupati Selayar Bahas Strategi Pembangunan Berbasis Data Akurat
- Bupati Natsir Ali Wujudkan Janji Politik: Sampah Plastik Disulap Jadi Paving Block Bernilai Ekonomi
- Launching Bengkel Santri, Bupati Dukung Kemandirian Pesantren Babussalam
- Bupati dan Wabup Selayar Sambut Inspektur Utama BPS RI dan Dandim 1415 yang Baru di Pelabuhan Pamatata
Pemkab Kepulauan Selayar Kembali Raih Penghargaan dari Unhas, Penghargaan ke-34 Sepanjang Pemerintahan BAZ

SELAYAR - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar kembali mendapatkan piagam penghargaan dari Universitas Hasanuddin Makassar Sulawesi Selatan, atas kerja sama yang dikembangkan secara berkesinambungan dalam lima tahun terakhir menyangkut pengembangan kebijakan pembangunan daerah, dengan pusat pengembangan kebijakan pembangunan (P2KP) Unhas.
Penghargaan ini diserahkan oleh Prof. Rahim Darma mewakili Rektor Unhas kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M. Si mewakili Bupati, pada acara seminar hasil survei kepuasan masyarakat tentang penyelenggaraan pemerintahan Kabupaten Kepulauan Selayar Tahun 2019, di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Bupati Kepulauan Selayar, Selasa (3/12/2019).
Kepala Bappelitbangda Kepulauan Selayar Drs. H. Basok Lewa sebagai panitia pelaksana mengatakan penghargaan itu merupakan penghargaan ke-34 pemerintahan Bupati H. Muh. Basli Ali-Zainuddin, baik yang berasal dari pemerintah pusat, provinsi, dan beberapa lembaga lainnya yang peduli terhadap aspek pemerintahan dan pembangunan.
Baca Lainnya :
- Persiapan Ekspose di Hadapan Investor Industri Pariwisata Indonesia, Bappelitbangda Adakan Pertemuan0
- Peringati HUT DWP ke-19, Ini Harapan Bupati Kepulauan Selayar0
- Wabup Kepulauan Selayar, Sambut Kedatangan Jemaah Haji Kloter 12 di Debarkasi Sudiang Makassar 0
- Wabup Selayar Hadiri Maulid di SMPN 1 Benteng0
- Mudik Bareng BUMN, Ratusan Mahasiswa Tiba di Terminal Bonea Selayar Pukul 23.30 Wita 0
Atas penghargaan tersebut, Sekda Kepulauan Selayar Marjani Sultan mengucapkan terima kasih atas kepedulian dari lembaga pendidikan tinggi Unhas.
"Nominasi yang diberikan ini adalah kerja sama yang dikembangkan secara berkesinambungan selama lima tahun terakhir dalam pengembangan kebijakan pembangunan daerah," kata Marjani Sultan.
Marjani Sultan mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar sangat menyadari bahwa keberhasilan pembangunan daerah sangat ditentukan oleh keterlibatan kolaborasi berbagai pembangunan, mulai dari akademisi, badan usaha/swasta, community/masyarakat, dan goverment/pemerintah.
"Saat ini banyak daerah berhasil yang dijadikan sebagai best practise, dimana kebijakan berkualitas yang diambil pemerintahnya melalui policy by riset," kata Marjani Sultan.
Hal tersebut lanjut Marjani melandasi Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar berkomitmen untuk senantiasa melakukan kerja sama dengan lembaga pendidikan tinggi terkhusus Universitas Hasanuddin sebagai universitas terbesar di Indonesia timur.
"Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar selama ini banyak mendapatkan masukan dari hasil riset/kajian yang telah dilakukan sebagai dasar pengambilan kebijakan mulai dari aspek perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, bahkan monitoring dan evaluasi, di tengah Kabupaten Kepulauan Selayar saat ini sedang giat-giatnya membangun," tutup Marjani Sultan. (HUMAS/IM)
