- Distribusi Beras CPP 2025 Dimulai, Wabup Muhtar, Dandim dan Kapolres Selayar Awasi dan Lepas Penyaluran
- DPRD Selayar Setujui RPJMD 2025–2029 dan Pertanggungjawaban APBD 2024
- Dorong Digitalisasi Desa, Dinas PMD bersama Bank Sulselbar Selayar Gelar Sosialisasi Penggunaan CMS untuk Transaksi Non Tunai
- Pinca Bank Sulselbar Selayar Jaga Kepala Desa dari Risiko Hukum, CMS Permudah Pengelolaan Keuangan
- Perpanjangan Pendaftaran Seleksi Dewan Pengawas PAM Tirta Tanadoang
- Pengumuman Perpanjangan Pendaftaran Dirut PAM Tirta Tanadoang 2025
- Dorong Peningkatan PAD, Kepala Samsat Selayar Turun Tangan Penertiban PKB
- Selayar Siap Gaet Wisatawan Lewat Event Sport Tourism: Bupati Gelar Pertemuan Stakeholder Pariwisata
- Bupati Natsir Ali Tak Sekadar Bicara: Keliling Koordinasi dan Pulang Bawa Hasil Nyata
- Rapat Persiapan HUT RI, Sekda Mesdiyono Minta Koordinasi dan Tanggung Jawab Diperkuat
Naik Status Menjadi Desa Mandiri, Kades Barugaiya Raih Penghargaan

Keterangan Gambar : Kepala Desa Barugaiya Muhammad Yusri berfoto bersama dengan Wakil Bupati Kepulauan Selayar Saiful Arif usai menerima penghargaan di Hotel Dalton Makassar, Selasa (29/11)
MAKASSAR - Kepala Desa Barugaiya, Muhammad Yusri, menerima sertifikat penghargaan atas prestasinya meningkatkan status desanya menjadi Desa Mandiri berdasarkan Indeks Desa Membangun (IDM) 2022 yang ditentukan Kementerian Desa.
Penghargaan ini diserahkan oleh langsung Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman di Hotel Dalton, Selasa (29-11) pagi menjelang siang.
Wabup Kepulauan Selayar, Saiful Arif, menjadi satu-satunya Pejabat Pemkab yang menghadiri acara tersebut, terharu dan mengucapkan selamat kepada Kades Barugaia Kecamatan Bontomanai. "Selayar Bisa Tonji, Barugaia Memang Tauwwa" gumam Wabup Selayar Saiful Arif.
Baca Lainnya :
- Kepulauan Selayar Raih Stand Terbaik I Pekan Raya Sulsel 2021.0
- Ini Amanat Ketua Kwarcab Pada Apel Besar Gerakan Pramuka ke-59 Kepulauan Selayar0
- Berlangsung 3 Set, Titi-Saleh Juarai Bulutangkis Bupati Cup 2019 Ganda Putra Kelas A Umum 0
- Dua Hari Kunjungan Lapangan, Tim SMEP PKK Sulsel, Rapat Evaluasi dengan TP PKK Kabupaten Kepulauan Selayar0
- Pemkab Kepulauan Selayar Canangkan Gerakan Selayar Mengaji0
Betapa tidak, sertifikat penghargaan tersebut, diserahkan di hadapan anggota Forkopimda Sulsel dan Wakil Ketua DPRD Provinsi, disaksikan sekitar 1600 kades dari 21 Kabupaten se Sulawesi Selatan yang mengikuti "Capasity Building" yang memenuhi pedung pertemuan Hotel Dalton, Makassar.
"Capasity Bulding" dilaksanakan masih dalam rangkaian peringatan Hari Jadi ke 353 Sulawesi Selatan. Dan, Sertifikat Penghargaan diterima bertepatan dengan Hari Jadi ke 417 Selayar, 29 November 2022. (dari 1605).
Diantara 1600 an Kades peserta Capasity Building, hanya 17 Kades yang menerima Sertifikat dari Gubernur. Salah satunya Kades Barugaia, Yusri.
Desa lain yang menerima penghargaan yang sama adalah, Kades Pakkatto (Gowa), Allakuang (Sidrap), Cilellang (Barru), Malimongeng (Bone), Malimpung (Pinrang), Patoloang (Luwu Utara), Layoa (Bantaeng), Darubiah (Bulukumba), Tuju (Jene.Ponto), La Munre Tengah (Luwu), Puncak Indah (Luwu Timur), Pa'bentengang (Maros), Tabo Tabo (Pangkep), Bulu Kamase (Sinjai), Gandra (Soppeng), dan Pakkana (Wajo).
"Terima Kasih atas Supportnya, pak Wabup", bisik Kades Barugaia, Yusri, dengan rasa haru, kepada Saiful Arif, saat menyalaminya. (rls)
