- Wabup Selayar Dorong Optimalisasi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Melalui Perbup 33 Tahun 2025
- TP PKK Selayar Gelar Rakerda 2025, Siap Perkuat Peran Perempuan Dukung Program GEMERLAP
- Festival Dai Selayar 2025 Tuntaskan Grand Final, Ini Para Pemenangnya
- Gubernur Sulsel Dorong SKAI sebagai KTP Ikan, Bupati Selayar Siapkan Check Point Perikanan
- Mentan Kembali Apresiasi Program Kelapa GEMERLAP Bupati Selayar di Retret Kades se-Sulsel
- Yanti Rahmawati Natsir Ajak Anak Disabilitas Selayar Bangun Percaya Diri di Hari Disabilitas Internasional 2025
- Bupati Natsir Ali Hadiri Pembukaan Retret Kepala Desa se-Sulsel 2025, Sampaikan Pesan Khusus untuk Delegasi Selayar
- Bupati Natsir Ali Lakukan Kunjungan Koordinasi ke Kementan RI Bahas Kelapa, Pupuk, hingga Revitalisasi Jeruk Keprok Selayar
- Bupati Selayar Berangkatkan Dr. Hazairin Nur ke Aceh Tamiang untuk Misi Kemanusiaan
- Jembatan Poros Tanabau–Baera Runtuh, Pemerintah Gerak Cepat Siapkan Jembatan Darurat
Ketua TP PKK Kab. Kepulauan Selayar Hadiri Peringatan HKG PKK dan Rakorda Tingkat Provinsi Sulsel
Rakorda, Paparkan Program Kerja TP. PKK Kepulauan Selayar Tahun 2019

MAKASSAR - Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli bersama Wakil Ketua II Hj. Asniar Marjani dan jajaran pengurus lainnya menghadiri peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-47 dan Rakorda TP. PKK, tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Ballroom Lilly, Four Points by Sheraton Makassar, Senin (2/12/2019).
Gubernur sekaligus Pembina TP PKK Sulsel, Nurdin Abdullah membuka secara resmi kegiatan yang diikuti oleh Tim PKK Kabupaten/Kota.
Turut hadir Sekretaris Daerah Propinsi, Ketua DWP Prop. Sulsel, Forkopimda, Ketua Organisasi Wanita yg tergabung dalam Forkopimda, para Ketua TP PKK Kab / Kota bersama pengurus.
Usai pembukaan, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah bersama Ketua TP. PKK Sulsel Lies F Nurdin, melanjutkan dengan peninjauan ke stand-stand pameran UP2K, termasuk ke stand UP2K TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar.
Baca Lainnya :
- Malam Puncak Pemilihan Dara dan Daeng Kepulauan Selayar Tahun 20190
- Meriahkan HUT RI ke-74, Disdikbud Selayar Gelar Lomba Seni Antar Sekolah0
- Paripurna DPRD Selayar, Agenda Penyerahan Ranperda APBD Perubahan TA 2018 0
- Bupati Kepulauan Selayar Teken MOU Dengan Kansilog Subdivisi Regional Wilayah V0
- Dis. LHK Dukung Terbentuknya Tim CERDAS 0
Pada pameran kali ini, TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar menampilkan stand dengan slogan UP2K Sejuta Kenari, karena menampilkan kue-kue tradisional yang hampir semua bahan dasarnya menggunakan Kenari.
Sementara pada Rakorda PKK, Ketua TP. PKK Kepulauan Selayar Hj. Andi Musrifah Basli memaparkan program kerja TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Tahun 2019. Rakorda ini digelar dua hari, 2 - 3 Desember 2019.
"Pada Rakorda ini, saya paparkan program kerja TP. PKK Tahun 2019," ucap Musrifah Basli.
Sesuai agenda, pada peringatan HKG PKK ke-47, TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar dijadwalkan akan mengikuti lomba senam Poco-Poco yang diikuti oleh para Ketua TP. PKK dan ketua-ketua Pokja se Sulawesi Selatan. Lomba tersebut digelar hari ini 3 Desember 2019. (HUMAS/IM)










.jpeg)