Breaking News
- Distribusi Beras CPP 2025 Dimulai, Wabup Muhtar, Dandim dan Kapolres Selayar Awasi dan Lepas Penyaluran
- DPRD Selayar Setujui RPJMD 2025–2029 dan Pertanggungjawaban APBD 2024
- Dorong Digitalisasi Desa, Dinas PMD bersama Bank Sulselbar Selayar Gelar Sosialisasi Penggunaan CMS untuk Transaksi Non Tunai
- Pinca Bank Sulselbar Selayar Jaga Kepala Desa dari Risiko Hukum, CMS Permudah Pengelolaan Keuangan
- Perpanjangan Pendaftaran Seleksi Dewan Pengawas PAM Tirta Tanadoang
- Pengumuman Perpanjangan Pendaftaran Dirut PAM Tirta Tanadoang 2025
- Dorong Peningkatan PAD, Kepala Samsat Selayar Turun Tangan Penertiban PKB
- Selayar Siap Gaet Wisatawan Lewat Event Sport Tourism: Bupati Gelar Pertemuan Stakeholder Pariwisata
- Bupati Natsir Ali Tak Sekadar Bicara: Keliling Koordinasi dan Pulang Bawa Hasil Nyata
- Rapat Persiapan HUT RI, Sekda Mesdiyono Minta Koordinasi dan Tanggung Jawab Diperkuat
Buka Pembinaan UKS, Begini Sambutan Sekda Kepulauan Selayar

kepulauanselayarkab.go.id - Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M.Si membuka secara resmi pembinaan Usahanya Kesehatan Sekolah (UKS) Tahun 2017, di Ruang Pola Kantor Bupati Kepulauan Selayar, Sabtu (25/11/2017).
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Bagian Kesra Setda Kabupaten Kepulauan Selayar diawali dengan pembacaan adat-ayat suci Al-Qur'an oleh Andi Andriani, S. AP., serta dihadiri oleh para staf ahli Bupati, para pimpinan OPD, Kepala Bagian Kesra Sitti Rahmania, S.H., serta diikuti oleh ratusan kepala sekolah dan guru mulai dari tingkat SD dan SMP sebagai peserta.
Membacakan sambutan tertulis Bupati Kepulauan Selayar, sekretaris daerah mengatakan UKS merupakan program pemerintah untuk meningkatkan pelayanan dan pendidikan kesehatan serta pembinaan lingkungan sekolah sehat.
Melalui program UKS Sekda Kepulauan Selayar berharap agar dapat meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan peserta didik yang harmoni dan optimal agar menjadi sumber daya manusia yang berkualitas.
"Tidak ada cara yang sungguh-sungguh untuk menciptakan lingkungan yang sehat kecuali melibatkan semua pihak yaitu peserta didik, orang tua tokoh masyarakat, dan organisasi," kata Marjani Sultan.
Mengakhiri sambutannya, Sekretaris Daerah menitipkan harapan agar seluruh peserta dapat mengikuti pembinaan itu dengan sebaik-baiknya dengan rasa pengabdian yang tinggi, sehingga nantinya ilmu yang diperoleh dapat bermanfaat dan diimplementasikan pada sekolah masing-masing.
"Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, acara sosialisasi pembinaan UKS, saya nyatakan dibuka secara resmi," ucap Marjani Sultan membuka sosialisasi tersebut. (Fadil/Man)

Write a Facebook Comment
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
View all comments